Stres Akademik Antara Offline dan Online Pada Dunia Pendidikan dalam Pandangan Islam

Madania(2023)

Cited 0|Views0
No score
Abstract
Pembelajaran offline dan online dapat menyebabkan stres akademik. Pandangan islam mengenai stres akademik bergantung pada tingkat keimanan seseorang. Tujuan penelitian untuk mengetahui stres akademik antara offline dan online pada dunia pendidikan dalam pandangan islam. Metode yang digunakan dalam penelitian ini merupakan metode kualitatif dengan jenis penelitian library research. Model pendekatan dengan memanfaatkan model content analysis (kajian isi). Penentuan data diperoleh melalui pembacaan dengan cermat, dan berulang-ulang agar data yang diperoleh lebih rinci dan mendalam. Kemudian analisis data mencakup pengorganisasian informasi, pemecahannya menjadi komponen-komponen, mensintesiskannya, menyusunnya menjadi suatu pola, menentukan apa yang signifikan dan apa yang akan diperiksa, dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian bahwa Tekanan pandemi covid 19 pada bidang Pendidikan memang menjadi tantangan baru bagi masyarakat. Proses pembelajaran yang beralih dari offline dan online menimbulkan stres akademik bagi anak-anak. Faktor internal yang dapat mengontrol stres akademik adalah ketenangan hati. Ketenangan hati dapat ditumbuhkan dengan selalu mengingat Allah dan berzikir.
More
Translated text
Key words
islam,online
AI Read Science
Must-Reading Tree
Example
Generate MRT to find the research sequence of this paper
Chat Paper
Summary is being generated by the instructions you defined