Aplikasi tour agent ray wisata berbasis mobile

Lola Novika Maharani,Sentot Achmadi,Agung Panji Sasmito

JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika)(2023)

引用 0|浏览0
暂无评分
摘要
Kota Malang merupakan kota terbesar kedua di Jawa Timur setelah Surabaya. Bersama dengan Kabupaten Malang dan Kota Batu, Kota Malang merupakan bagian dari kesatuan wilayah yang dikenal dengan Malang Raya. Kota Malang yang terletak diantara beberapa wilayah Kabupaten Malang yang terletak 112,06° – 112,07° Bujur Timur dan 7,06° – 8,02° Lintang Selatan secara astronomis merupakan salah satu kota tujuan wisata di Jawa Timur karena potensi alam dan iklim yang dimiliki. Sayangnya, kota yang memiliki berbagai macam wisata ini masih belum banyak dikenal wisatawan lokal maupun luar kota. Wisata di Kota Malang seperti wisata alam, buatan, religi, agrowisata, dan wisata oleh-oleh. Dengan judul “Aplikasi Tour Agent RayWisata Berbasis Mobile”, dirancangnya suatu aplikasi tour agent berbasis mobile menggunakan metode FDD (Feature Driven Development) untuk membantu wisatawan melakukan pemilihan dan pesan wisata serta memutuskan wisata mana yang masuk transaksinya. Sistem ini menekankan pada informasi dan pemesanan paket wisata. Pedoman pengembangan menekankan penyampaian pada analisis dan desain, komunikasi aktif dan berkelanjutan antara pengembang dan pelanggan. Dalam proses pengembangan, dilakukannya pengujian fungsional dengan blackbox, cek manual, dan berdasarkan hasil wawancara dengan tujuan menguji tingkat keakuratan dalam menentukan pemesanan wisata dan informasi wisata yang tersedia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi tour agent menggunakan metode Feature Driven Development (FDD) dapat membantu tour agent Ray Wisata dan pengguna dengan memiliki fitur pesanan, transaksi, dan produk pada customer sedangkan untuk admin memiliki akses mengelola data produk, transaksi, dan lainnya.
更多
查看译文
关键词
mobile,ray,agent,tour
AI 理解论文
溯源树
样例
生成溯源树,研究论文发展脉络
Chat Paper
正在生成论文摘要