Chrome Extension
WeChat Mini Program
Use on ChatGLM

Hubungan antara kebiasaan minum teh dengan anemia pada wanita hamil

Jurnal Biomedika dan Kesehatan(2020)

Cited 0|Views3
No score
Abstract
LATAR BELAKANG Anemia merupakan salah satu permasalahan yang sering terjadi dalam kehamilan di Indonesia yang memiliki dampak buruk bagi keadaan ibu, janin maupun proses persalinan. Ada banyak faktor penyebab anemia pada wanita hamil dan penyebab paling sering adalah defisiensi besi. Teh merupakan jenis minuman yang paling banyak dikonsumsi orang dewasa setelah air termasuk wanita hamil. Sementara teh berperan sebagai faktor inhibitor pada absorpsi zat besi dalam tubuh. Penelitian ini dilakukan untuk menilai hubungan antara kebiasaan minum teh dengan anemia pada wanita hamil. METODE Penelitian ini menggunakan studi analitik observasional dengan desain potong lintang yang dilakukan terhadap 230 wanita hamil trimester ke-3 di Puskesmas Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, DKI Jakarta. Kebiasaan minum teh dinilai dengan menggunakan kuesioner dan kadar Hb dinilai dari data rekam medis. Analisis data menggunakan SPSS for Windowss versi 24 dengan tingkat kemaknaan 0,05. HASIL Distribusi kebiasaan minum teh menunjukkan hasil bahwa lebih banyak subjekyang memiliki kebiasaan minum teh jarang (51,7%) dan berdasarkan distribusi anemia diketahui bahwa sebagian besar responden tidak mengalami anemia (67,8%). Terdapat hubungan antara kebiasaan minum teh dengan anemia pada wanita hamil (p=0,00). KESIMPULAN Penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang bermakna antara kebiasaan minum teh dengan anemia pada wanita hamil. wanita hamil trimester ketiga di Puskesmas Kecamatan Kebon jeruk Jakarta Barat
More
Translated text
AI Read Science
Must-Reading Tree
Example
Generate MRT to find the research sequence of this paper
Chat Paper
Summary is being generated by the instructions you defined