Pengaruh teknik role playing terhadap sikap pemalu anak usia 4-5 tahun di kelas a paud al-khair lingkungan udayana mataram tahun pelajaran 2019/2020

Realita : Jurnal Bimbingan dan Konseling(2021)

Cited 0|Views0
No score
Abstract
Abstrak : Bermain merupakan dunia anak, dengan bermain anak mendapatkan stimulus yang tepat, dan memahami kehidupan. Sehingga aspek perkembangan anak dapat tercapai. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah ada pengaruh teknik role playing terhadap sikap pemalu anak usia 4-5 tahun di kelas A PAUD Al-Khair tahun pelajaran 2019/2020? Sedangkan tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh teknik role playing terhadap sikap pemalu anak usia 4-5 tahun di kelas A PAUD Al-Khair tahun pelajaran 2019/2020. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode observasi sebagai metode utama, pengisian angket pengamatan, metode dokumentasi dan wawancara sebagai pelengkap. Sedangkan metode analisa data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis statistik dengan rumus t-tes. Berdasarkan hasil analisis data bahwa t hitung yang diperoleh adalah sebesar 6,13, sedangkan nilai t-tabel (6,13 >2,093). Hal ini berarti H0 ditolak sedangkan Ha diterima. Kesimpulan yang diperoleh dalam penelitian ini adalah ada pengaruh teknik role playing terhadap sikap pemalu anak usia 4-5 tahun di kelas A PAUD Al-Khair tahun pelajaran 2019/2020, artinya hasil penelitian pengaruh teknik role playing terhadap sikap pemalu anak usia 4-5 tahun adalah “ signifikan ”. Kata Kunci : Teknik Role Playing, Sikap Pemalu
More
Translated text
Key words
udayana mataram tahun pelajaran,role,tahun di,al-khair
AI Read Science
Must-Reading Tree
Example
Generate MRT to find the research sequence of this paper
Chat Paper
Summary is being generated by the instructions you defined