Evaluasi reintroduksi tumbuhan langka

Prosiding Seminar Nasional Masyarakat Biodiversitas Indonesia(2018)

引用 23|浏览1
暂无评分
摘要
Dodo. 2018. Evaluasi reintroduksi tumbuhan langka. Pros Sem Nas Masy Biodiv Indon 4: 280-283. Reintroduksi tumbuhan merupakan kegiatan untuk memulihkan keberadaan tumbuhan dari kepunahan. Dengan kegiatan ini tumbuhan diharapkan menjadi meningkat sintasannya, keanekaragaman hayati terpelihara dengan baik, spesies kunci terbangun dengan baik, dan manfaatnya jangka panjang. Tumbuhan langka yang sudah direintroduksi oleh Kebun Raya Bogor adalah Pinanga javana, Calamus manan, Alstonia scholaris, Parkia timoriana, Intsia bijuga, Diospyros macrophylla, Stelechocarpus burahol, Heritiera percoriacea, dan Vatica bantamensis. Terdapat permasalahan pada pelaksanaan kegiatan reintroduksi tersebut. Evaluasi kegiatan bertujuan untuk mengetahui metode terbaik dalam melakukan reintroduksi tumbuhan. Evaluasi dilakukan secara deskriptif dengan membandingkan setiap metode kegiatan terhadap hasil monitoring daya sintasnya. Metode kegiatan terdiri dari: (i) koordinasi saja, (ii) koordinasi dan monitoring secara berkala, dan (iii) perjanjian kerjasama. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa daya sintas terbaik adalah Stelechocarpus burahol (97,4%), Intsia bijuga (80,7%), dan Diospyros macrophylla (75,6). Hasil tersebut diperoleh dengan metode perjanjian kerjasama. Reintroduksi yang dilakukan dengan perjanjian kerjasama menghasilkan daya sintas yang baik.
更多
查看译文
AI 理解论文
溯源树
样例
生成溯源树,研究论文发展脉络
Chat Paper
正在生成论文摘要